08. Menuju Jawa Timur


Tujuan kami selanjutnya untuk hari esok adalah beberapa objek wisata di Provinsi Jawa Timur. Jadi, setelah dari kantor pusat PT. Telkom Indonesia, kami langsung cus ke arah timur Jawa.
Kurang lebih, seperti ini rute yang akan kami jalani dari siang hari hingga esok pagi.

Rute Perjalanan dari Graha Merah Putih menuju Jawa Timur di esok hari

Seperti yang telah aku tulis di part sebelumnya, kami akan bertemu dengan teman-teman yang mengunjungi PT. Toyota di rest area, tepatnya di Rest Area KM 86 A Utara Tol Cipali (Cikopo-Palimanan) Kecamatan Cipeundeuy, Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat.
Dalam hati aku bergumam, "Akhirnya aku melewati Tol Cipali, setelah bertahun-tahun hanya menyaksikan tol ini melalui layar televisi ketika hendak Hari Raya Idul Fitri!"

Gambar yang dimbil dari dalam bus, perjalanan dari Graha Merah Putih menuju Rest Area KM 86 A Utara Tol Cipali

Perjalanan menuju rest area memakan waktu sekitar satu jam setengah dengan jarak sejauh 91,5 km. Kami tiba di sana sekitar pukul setengah dua siang, dan langsung sholat Zhuhur qoshor dan Ashar jama' qoshor di sana. Kami lebih dahulu tiba daripada teman-teman yang dari Toyota.

Rute dari Graha Merah Putih menuju rest area
Rest Area KM 86A Tol Cipali

Tahu Sumedang yang dimakan di Subang
Cukup lama kami ber-istri-rahat, eh, beristirahat di sana. Hampir lebih dari satu jam, nungguin teman-teman dari Toyota yang tak kunjung tiba di rest area. 

Tahukah kamu, ada hal yang cukup menarik aku lakukan. Aku akhirnya makan Tahu Sumedang, langsung di Jawa Barat, walaupun bukan di Sumedang, tapi di Subang. Ternyata, rasanya sama saja dengan yang biasa aku beli di Indralaya ketika jadi mahasiswa baru semester satu dulu, hehee..

Oh ya, Tahu Sumedang ini dibelikan oleh bos di kampus, alias...
Dosen Pembimbingku.

Beliau sangat berjasa dalam mewujudkan mimpiku untuk makan Tahu Sumedang langsung di Provinsi Jawa Barat.




Setelah teman-teman dari Toyota datang, akhirnya pukul 14.45 bus kami berangkat meneruskan perjalanan ke arah timur Jawa. Cukup bagus pemandangan yang ku lihat, sebenarnya tidak jauh berbeda dengan di Palembang, sih. Tapi tak mengapa, tetap aku abadikan momennya dengan kamera ponsel.
Di bawah ini adalah beberapa foto hasil jepretan kamera ponselku yang diambil dari dalam bus.

Pemandangan di sekitar tol, foto diambil pukul 16.12 WIB
Pemandangan di sekitar tol, foto diambil pukul 17.54 WIB

Setelah sekitar tiga setengah jam perjalanan dengan jarak 238 km, bus kembali beristirahat.
Kini, kami telah memasuki wilayah Provinsi Jawa Tengah. Tepatnya di Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Pemalang. Kami beristirahat di sebuah restoran. Cukup lama waktu yang kami habiskan di sana, mulai dari makan malam, sholat Maghrib dan Isya, hingga mandi.
Ya, mandi.

Rute perjalanan dari Rest Area KM 86 A Utara Tol Cipali menuju restoran tempat kami beristirahat untuk makan malam
Di sini ada sesuatu yang ku rasa tidak beres. Untuk pertama kali kami mandi di tempat umum seperti ini. Ada apa gerangan?
Oh, ternyata! Aku salah menduga. Sebelumnya, ku kira kami akan setiap malam menginap di hotel. Namun semua bayanganku berubah. Malam ini tidak ada hotel. Kami akan mandi dan makan malam di resotran, setelah itu tidur malam ini tetap di dalam bus.

***

Makan di restoran ini, sistemnya prasmanan seperti kita di kondangan. Namun, ada yang unik.
Untuk nasi, sayur, lalapan, sambal, kerupuk, dan lain-lain kami bebas mengambil sendiri sebanyak apapun. Akan tetapi untuk lauknya, pihak restoran tidak mengizinkan. Ada petugas yang menjaga lauk, mereka yang mengambilkannya untuk kami, bukan kami yang mengambil sendiri.
Mungkin, mereka takut ada yang serakah dengan lauk.

Sekira pukul delapan malam, setelah semua selesai makan malam dan mandi. Kami semua menuju bus. Kami diminta kembali ke bus masing-masing seperti di awal keberangkatan. Aku yang penumpang Bus 1, bersiap memindahkan tas dan barang-barang dari Bus 2.
Seorang teman ber-basa-basi, "Sudahlah, Do. Dak usah pindah bus. Di sini bae, samo bae!"
Aku menuruti sarannya.
Teman-teman di Bus 1 mengira aku tidak betah di bus mereka. Padahal, tidak sama sekali. Justru aku lebih memilih Bus 1.
Namun, karena rasa malasku untuk memindahkan barang-barang jauh lebih besar, dan memang ada satu slot bangku kosong, jadi ku putuskan tidak kembali ke Bus 2. Maka, aku saat ini resmi menjadi penumpang Bus 2.

Oke, lanjut.
Ada cerita lain lagi yang menarik.
Di tengah perjalanan, sekitar pukul sembilan malam, aku kebelet ingin buang air besar. Serius.
Aku beranikan diri bilang ke pihak travel, yang memang posisinya dekat dengan tempat dudukku. (Aku duduk di depan).
Mereka mengabulkan permintaanku, kami berhenti di salah satu SPBU. Teman-teman bertanya ada apa. Dan akhirnya mereka memaklumi.
Hal yang membuatku kecewa adalah, ternyata WC di sana berbayar wkwkwk.

Setelah itu, perjalanan dilanjutkan.
For your information, tujuan kami selanjutnya adalah sebuah Restoran di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur yang berjarak 352 km.
Akan dibahas di part selanjutnya, Insyaa Allah..

Rute dari restoran tempat makan malam (Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah) menuju restoran tempat sarapan (Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur)

Karena pertama kali tidur di bus pada malam hari, membuatku tidak nyenyak. Sesekali terbangun melihat sudah jam berapa, atau sudah di mana. Dalam gambar; ketika aku terbangun pukul 01.32 WIB dini hari.

Share:

0 komentar